STMT MALAHAYATI JAKARTA
STMT Malahayati didirikan pada tanggal 12 Nopember tahun 2000, dibawah pembinaan Yayasan Pendidikan Malahayati Jakarta. Selanjutnya STMT Malahayati memperoleh perijinan berdasarkan SK Dirjen Dikti Nomor:70/D/O/2002 tanggal 4 April 2002, untuk Program Sarjana Strata Satu (S1) Manajemen Transportasi Laut, Darat, Udara dan Program Ahli Madya Diploma (D3) Program Studi Manajemen Bisnis Logistik & Material yang sudah terakreditasi BAN-PT.STMT Malahayati bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi kerja dibidang Manajemen Bidang Transportasi Laut, Darat, Udara Dan Bidang Kelogistikan dan material yang profesional.